ROAD BIKE menjadi salah satu jenis sepada yang tren penggunanya terus
menanjak di tanah air. Mudahnya membeli sepeda balap kelas premium
membuat kian sulit dibedakan antara pesepeda amatir dan profesional.
Apalagi, tren pengguna sepeda makin spesifik dengan sepeda balap jenis
Aero yang rendah tahanan angin atau Enduro yang lebih mengutamakan
kenyamanan untuk jarak jauh.
Sepeda
berkelas Aero, yang dinamai speed utility karena keunggulannya dalam
kebut-kebutan, memang makin sering ditemui di jalanan. Sebut saja,
Cervelo S5, Specialized Venge, Boardman AiR 9.4, dan Scott Foil Team.
Tapi, kini frame Aero buatan luar negeri itu akan bersaing dengan produk
dalam negeri, yakni Polygon Helios A9.0X dan Polygon Helios A8.0X.
Kedua frame tersebut masuk top listed Polygon untuk produk seri 2013.
Ada lima produk carbon seri Aero yang sengaja dirancang untuk ”bertarung” di segmen sepeda Aero dengan produk frame asingPolygon Helios A9.0X diluncurkan dengan spesifikasi yang cukup mumpuni. Sebut saja groupset Shimano Dura Ace Di2 22 speed, Carbon Aero Road Frame 700cc, dan wheelset Mavic Cosmic Carbone SLR Clincher M10. Seri itu memang sudah diperkenalkan ke publik, tapi fisik sepedanya masih belum dirilis secara masal. Produk yang hingga kini sedang bersiap-siap untuk masuk pasaran itu dibanderol Rp 52,5 juta.
untuk lebih lanjut silahkan ke SINI
Tidak ada komentar:
Posting Komentar